PASKAH

22.26 / Diposting oleh KMK~PKM /

Paskah kali ini tidak seantusias tahun-tahun sebelumnya. Semua terlihat tenang dan pasif, namun saya tidak dapat memastikan apakah semua terlihat tenang karena kesedihan Passion meresap sampai ke jiwa jemaat, atau memang jemaat tidak mau peduli (pokoknya ke gereja dan selesai semua tugas), tidak tahu yang mana! Yang pasti, ibadah Passion yang setiap hari dilaksanakan di gereja terlihat sangat lenggang. Banyak bangku-bangku yang kosong. Peristiwa yang seharusnya menjadi puncak kemenangan orang-orang yang beriman kepada Yesus Kristus ternyata tidak mendapat respon yang hangat dari orang-orang Kristen.

Pagi ini saya mendengar khotbah tentang kesehatan dan pengaruhnya kepada iman. Diak. Tiurmina Tinambunan memaparkan dengan gamblang bagaimana para murid-murid Yesus yang seharusnya berdoa ketika di Taman Getsmane bersama Yesus Kristus justru malah tertidur, karena daging memang lemah. Butuh badan yang fit untuk dapat berjaga-jaga dan tidak lengah. Mungkin hal itulah yang sekarang sedang terjadi ditengah-tengah persekutuan Gereja.

Peristiwa Jumat Agung dan Paskah tidak lagi dipandang sebagai moment yang penting dalam hidup beriman orang-orang yang percaya, tetapi hanya sebatas rutinitas gerejawi di dalam menjalankan tahun gereja. Atau memang kita menjadi orang-orang yang lupa akan masa lalu kita. Kita seolah-olah berkata "sudahlah! memang sudah menjadi tugas Allah untuk menyerahkan AnakNya yang terkasih untuk menjadi kurban" tanpa menyadari bahwa sebenarnya kitalah yang harus dihapuskan dari muka bumi ini.

Seperti generasi yang lupa akan para pejuang, demikianlah kita lupa akan pengorbanan Kristus! Akh... semoga tidak sampai sedemikian parah! Semoga!!!....

Label:

0 komentar:

Posting Komentar